Langkah Budaya Samarinda Berpeluang Raih Pengakuan Nasional

Gemanusantara.com – Komitmen Pemerintah Kota Samarinda dalam pelestarian budaya kembali mendapat perhatian di tingkat nasional. Wali Kota Samarinda, Andi Harun, masuk tiga besar Anugerah Kebudayaan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat 2026.
Penghargaan ini diberikan kepada kepala daerah yang dinilai konsisten menghadirkan kebijakan dan program nyata dalam menjaga serta mengembangkan kebudayaan lokal. Penilaian dilakukan oleh dewan juri independen yang melibatkan unsur pers, akademisi, dan pegiat budaya.
Andi Harun menyebut seluruh tahapan seleksi harus diikuti langsung oleh kepala daerah dan tidak dapat diwakilkan. Berdasarkan hasil sementara, Samarinda berhasil menembus sepuluh besar dan berada di posisi atas.
“Kita masuk sepuluh besar dan saat ini berada di urutan kedua,” ucap Andi Harun, Rabu (7/1/2026).
Tahap selanjutnya adalah presentasi akhir di hadapan dewan juri yang dijadwalkan berlangsung pada 8-9 Januari 2026.
Dalam penilaian tersebut, Sarung Samarinda menjadi fokus utama yang diangkat sebagai warisan budaya khas daerah yang masih hidup dan berkembang. Andi Harun berharap momentum ini dapat mendorong pengakuan nasional terhadap Sarung Samarinda.
“Harapan saya, yang mendapat pengakuan nasional adalah Sarung Samarinda,” tegasnya.
Ia menambahkan, pengakuan nasional diharapkan menjadi pijakan untuk membawa Sarung Samarinda ke tingkat yang lebih luas di masa depan. (Nit)



