Ketua Komisi III DPRD Samarinda Apresiasi Pembangunan Infrastruktur dan Pengelolaan Banjir oleh Pemerintah Kota

Gemanusantara.com – Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda, Deni Hakim Anwar, mengapresiasi usaha yang telah dilakukan oleh Wali Kota Samarinda, Andi Harun, dan Wakil Wali Kota, Rusmadi, dalam periode pertama kepemimpinan mereka, terutama dalam penanganan banjir dan normalisasi Sungai Karang Mumus. Pujian ini disampaikan setelah observasi langsung berbagai proyek yang telah dilaksanakan, Senin (03/03/2025).
“Pembinaan dan pembangunan infrastruktur yang telah dilakukan selama periode pertama sangat memuaskan, khususnya upaya signifikan dalam mengurangi genangan air, seperti yang kita lihat di depan Mall Lembuswana,” ucap Anwar.
Ia menambahkan bahwa kerja sama antara Pemerintah Kota Samarinda dengan Dinas Pekerjaan Umum Provinsi dan Balai Wilayah Sungai Kalimantan IV telah membuahkan hasil nyata, dimana lebar Sungai Karang Mumus kini hampir mencapai 30 meter berkat normalisasi.
Selain infrastruktur, Deni juga menekankan pentingnya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) menghadapi pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Ketua Komisi III DPRD tersebut mengajak Wali Kota untuk lebih intensif mengembangkan program peningkatan SDM. “Kami mengharapkan Samarinda memiliki SMA dengan standar internasional yang dapat menghasilkan lulusan berkualitas tinggi untuk masa depan yang lebih cerah,” tegas Anwar.
Dengan berbagai upaya yang telah dan akan dilakukan, DPRD Samarinda berharap kota ini semakin siap untuk menyongsong peran barunya sebagai kota penyangga IKN. Harapan besar diletakkan pada peningkatan kualitas SDM yang mumpuni di periode kedua kepemimpinan Andi Harun dan Saefuddin Zuhri.
[RIR | ADV DPRD SAMARINDA]