Penajam Paser Utara

Ketua Komisi I DPRD PPU Apresiasi Sidak Wakil Bupati, Dorong Revitalisasi RSUD dan Penguatan SDM

Wakil Bupati Abdul Waris Muin yang melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD)

Gemanusantara.com – Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Thohiron, menyampaikan apresiasinya terhadap langkah Wakil Bupati Abdul Waris Muin yang melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Ia menilai tindakan tersebut menjadi langkah awal yang penting dalam membangun pemerintahan yang efektif dan responsif.

Thohiron menyebut, sebagai sosok baru di posisi Wakil Kepala Daerah, Waris Muin perlu memahami langsung kondisi lapangan. “Ini bukan sekadar seremonial, tapi bagian dari membangun komunikasi yang kuat dengan para pejabat teknis dan memastikan pelayanan publik berjalan sebagaimana mestinya,” ungkapnya.

Menurutnya, salah satu poin penting dari kunjungan tersebut adalah penekanan Wakil Bupati pada pentingnya pelayanan prima bagi masyarakat. “Waris menyampaikan kepada para pegawai bahwa mereka harus hadir sebagai pelayan masyarakat, bukan sekadar aparatur administratif,” kata Thohiron.

Dalam sidak ke sektor kesehatan, turut dibahas rencana besar Pemkab PPU untuk merevitalisasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD). Thohiron menjelaskan bahwa proyek tersebut akan dilakukan dengan penambahan empat lantai baru guna meningkatkan kapasitas pelayanan.

Namun demikian, ia juga mengingatkan bahwa penguatan infrastruktur harus dibarengi dengan peningkatan kualitas sumber daya manusia. “Tenaga medis harus terus dikembangkan baik dari sisi jumlah maupun kompetensinya, agar pelayanan kesehatan benar-benar berkualitas,” jelasnya.

Soal kesiapan lahan, Thohiron memastikan sudah tidak ada kendala berarti. Hanya saja, tahapan penganggaran masih dikaji lebih lanjut agar pembangunan dapat segera dimulai.

Thohiron menegaskan, pembangunan sektor kesehatan merupakan investasi jangka panjang bagi kesejahteraan masyarakat PPU. Ia juga menyerukan dukungan dari semua level pemerintahan, baik provinsi maupun pusat, untuk mewujudkan target-target tersebut.

[ADV | DPRD PPU]

Related Articles

Back to top button