Penajam Paser Utara

DPRD PPU Sampaikan Rekomendasi LKPJ 2024, Bupati Mudyat Siap Tindaklanjuti

Gemanusantara.com – Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Mudyat Noor menghadiri rapat paripurna DPRD yang membahas penyampaian rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Tahun Anggaran 2024. Rapat berlangsung di Gedung Sidang Paripurna DPRD PPU, Rabu (28/5/2025) sore.

DPRD PPU dalam forum tersebut menyampaikan sejumlah catatan penting sebagai masukan bagi peningkatan kualitas layanan publik dan pembangunan daerah ke depan. Meski secara umum kinerja pemerintahan dinilai baik, DPRD menekankan pentingnya optimalisasi program, terutama yang bersentuhan langsung dengan kesejahteraan masyarakat.

Indikator makro yang disoroti meliputi capaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebesar 74,94%, Tingkat Pengangguran Terbuka di angka 2,05%, angka kemiskinan sebesar 6,69%, dan Rasio Gini sebesar 0,258. Capaian tersebut dinilai cukup progresif, namun dinilai masih menyisakan tantangan terutama dalam pemerataan pembangunan dan peningkatan daya saing wilayah.

Bupati Mudyat Noor menyampaikan apresiasi atas evaluasi yang diberikan DPRD. Ia menegaskan bahwa seluruh rekomendasi akan ditindaklanjuti secara bertahap dan terukur, dengan tetap memperhatikan kondisi keuangan daerah. “Kami akan menjadikan rekomendasi ini sebagai bagian dari perencanaan pembangunan ke depan,” ujar Mudyat.

Lebih lanjut, Mudyat menekankan pentingnya kemitraan yang kuat antara eksekutif dan legislatif demi terciptanya tata kelola pemerintahan yang efektif. Menurutnya, kolaborasi yang harmonis akan menjadi fondasi dalam menjawab tantangan pembangunan, terutama menjelang peran strategis PPU sebagai daerah penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).

Ia juga menambahkan bahwa beberapa program prioritas akan segera dievaluasi dan diselaraskan dengan rekomendasi DPRD, agar lebih berdampak langsung kepada masyarakat. Mudyat pun berkomitmen menjadikan LKPJ bukan sekadar formalitas, melainkan alat refleksi yang memperkuat akuntabilitas pemerintah daerah.

“Insya Allah, seluruh catatan dari DPRD akan sungguh-sungguh kami perhatikan. Kami akan berupaya maksimal menyesuaikan pelaksanaannya dengan kapasitas fiskal daerah,” tutup Bupati Mudyat.

[ADV | DPRD PPU]

Related Articles

Back to top button